Ringankan Beban Hidup, Pemkab Sidoarjo Salurkan Bantuan Beras 2.129 PKM Tanggulangin


Plt Bupati Sidoarjo menyerahkan bantuan beras dari pemerintah kepada para KPM di wilayah Tanggulangin.

DIMENSINEWS – SIDOARJO ;  Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sidoarjo secara berkala telah menyalurkan bantuan beras kepada keluarga kurang mampu atau disebut keluarga penerima manfaat (KPM). Kali ini bantuan beras diberikan kepada 2.129 KPM di wilayah Kecamatan Tanggulangin, Kab. Sidoarjo.

Penyaluran bantuan beras ini dihadiri Plt. Bupati Sidoarjo H. Subandi, yang berlangsung di kantor Kec. Tanggulangin. Setiap KPM menerima 10 kg beras bantuan dari pemerintah yang diharapkan dapat meringankan beban masyarakat dalam memenuhi kebutunan pangan sehari-hari.

Dari jumlah KPM yang menerima bantuan beras ini, rinciannya 404 warga Desa Ganggangpanjang, dan 325 warga Desa Kedensari. Lalu sebanyak 391 warga  Desa Kalisampurno, dan 229 warga Desa Kludan, serta 780 warga Desa Kalitengah.

Plt Bupati Subandi mengatakan bantuan beras ini bertujuan untuk meringankan masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari. Diharapkan, bantuan pangan terus berlanjut, bahkan ke depannya diupayakan diperbanyak, baik dari jumlah penerima maupun kuantitas beras yang diterima masyarakat.

“Ini merupakan langkah nyata dari pemerintah. Baik pemerintah pusat, pemerintah kabupaten, serta pemerintah desa untuk membantu meringantkan beban bagi masyarakat yang membutuhkan,” ujarnya.

Ditambahkan, kegiatan penyaluran bantuan beras ini merupakan bentuk dukungan program pangan nasional. Selain itu  guna memastikan ketersediaan bahan pangan yang cukup bagi masyarakat. “Dengan adanya program pangan yang wujudnya adalah bantuan beras ini juga agar kebutuhan gizi masyarakat bisa terpenuhi,” katanya.

Bantuan pangan juga merupakan bentuk perhatian dan dukungan untuk warga Sidoarjo yang kurang mampu atau keluarga yang mengalami rawan pangan dan gizi. Mereka butuh perhatian agar tidak sampai kekurangan pangan. ”Semoga bantuan beras ini dapat meringankan perekonomian masyarakat, sekaligus dapat menekan inflasi di Sidoarjo,” ujar Abah Bandi, sapaan wakil bupati merangkap jabatan Plt Bupati Sidoarjo tersebut.

Plt Bupati H. Subandi bersama warga tanggulangin, sebagai penerima bantuan beras dari pemerintah.

Lebih lanjut, dia mengemukaan sbagai pimpinan daerah, pihaknya ingin memastikan warga berstatus PKM ini telah terdaftar dalam program BPJS Kesehatan. Yaitu, Jaminan Kesehatan Masyarakat Miskin (JKMM). Seluruh masyarakat Sidoarjo yang belum memiliki BPJS Kesehatan diminta segera melapor ke pemerintah desa, untuk segera segera dicarikan solusinya.

”Kalau ada yang belum memiliki BPJS Kesehatan, segera melapor kepada kepala desa agar dibuatkan Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) untuk rekomendasi JKMM. Jadi, saya ingin jika ada yang sakit bisa segera dibawa ke rumah sakit,” ungkapnya.

Bantuan pangan beras adalah program pemerintah berupa penyaluran beras yang bersumber dari stok cadangan beras pemerintah (CBP) yang dikelola Bulog. Program ini merupakan salah satu pemanfaatan CBP sesuai amanat Peraturan Presiden Nomor 125 Tahun 2022 tentang Pengelolaan Cadangan Pangan Pemerintah. (*/sab)

Berita Terkait

Top