Tampil ‘Pincang’ Gilas Kyrgystan 2:0, Timnas VS China Taipei Tentukan Lolos Kualifikasi Group F Asia Game


Skuad Timnas U-24 yang berlaga di ajang Asia Game ke 19 di China

DIMENSINEWS: Meski tampil  ‘pincang’, Timnas Indonesia U-24 masih mampu berbicara di ajang Asia Game 19 di China. Tanpa diperkuat Elkan Baggot, Marselino, Arhan Pratama maupun stiker Sananta, Timnas yang dipoles Indra Sjafrie ini berhasil menumbangkan lawannya, Kyrgystan dengan skor 2:0.

Ajang Asia Game ini memang bukan termasuk kalender FIFA. Sehingga bisa dimaklumi beberapa pemain diaspora yang selama ini menjadi langganan Timnas diasuh Shin Tae Yong, absen tampil di ajang akbar kawasan Asia tersebut. Seperti Elkan Baggot, Marselino, Arhan Pratama, maupun  Ivan Jenner  karena tidak diizinkan klubnya untuk bergabung dengan Timnas U-24 melakoni Asia Game. Begitu pula Sananta, stiker yang saat membela Persis Solo pun tidak mendapat izin dari klubnya sehingga ikut absen.

Meski demikian, Timnas yang tampil dengan pemain-pemain pilihan yang tersisa mampu menampikan permainan ciamik. Tampil perdana di Stadion Zheijang Normal University East Cina, pada Selasa (19/9/2023), Rizky Ridho dan kawan-kawan mampu menekuk Kyrgystan dengan skor 2:0. Ini hasil yang bagus, sesuai ekspetasi kita, bahkan bisa memompa semangat lebih untuk bermain lanjutan pada babak kualifikasi di Grop F, melawan China Taipei pada Kamis (21/9/2023) besok sore.

Eggy Maulana Vikry, pemain timnas yang selalu mendapat pengawalan ketat pemain Kyrgystan.

Indra Sjafrie, pelatih Timnas U-24 tentunya optimistis pada laga kedua melawan China Taipei (Taiwan) pasti dimenangkan anak asuhnya. Jika melihat pertandingan sebelumnya di ajang kualifikasi Piala Asia di Stadion Manahan Solo, pekan lalu,–Timnas U-23 mampu mencukup Taiwan U-24 dengan skor 0:9.

Memang, Timnas saat itu diasuh Shin Tae Yong, dengan formasi ideal,–hampir semua pemain pilihan telah tampil. Kali ini beberapa pemain diaspora tidak tampil, seperti Elkan, Marselino, Ivan Jenner. Begitu pula tidak adanya Sananta dan Beckham Putra, namun Rizky Ridho dkk pada laga perdana telah memperlihatkan kesolidan dalam bermain serta mendominasi saat melawan Kyrgiystan.

Itu terutama terjadi pada babak kedua. Permainan anak asuh Indra Sjafri ini mulai berkembang setelah Donni Tri Pamungkas masuk menggantikan Titan Agung untuk menambah daya gedor. Pada menit ke 58′ timnas Indonesia U-24 berhasil menciptakan gol lewat kaki Ramai Rumakiek.

Dan menjelang lima menit berakhirnya tambahan waktu di babak kedua, Hugo Samir, pemain pengganti pada babak kedua , mampu  melebarkan kemenangan timnas dengan mencetak gol.

Melalui serangan balik cepat,–umpan lambung yang tidak mampu dikontrol pemain belakang Kirgistan. Sehingga  bola dapat dikuasai oleh Hugo Samir dan saat itu pula penjaga gawang Kirgistan  keluar dari gawangnya untuk merebut bola, tapi Hugo Samir lebih cerdik, ia mampu mengecoh kiper dan langsung menendang bola ke arah gawang, maka terjadilah gol kedua.

Hingga pluit dibunyikan tanda berakhirnya babak kedua  kedudukan masih bertahan 2-0 untuk timnas Indonesia U-24. Kemenangan ini tentunya membuka peluang Timnas untuk lolos, apalagi pada pertandingan lanjutan kualifikasi pada  Kamis sore,–Timnas dipastikan tidak akan mengalami kesulitan melawan China Taipei. (*/Cak Ipul)

Daftar Skuad Indonesia U-24 di Asian Games 2023
1. Ernando Ari , 2. Andy Setyo, 3. Rizky Ridho, 4. Robi Darwis, 5. Haykal Alhafiz, 6. Syahrian Abimanyu, 7. Rachmat Irianto , 8. Taufany Muslihuddin , 9. Egy Maulana Vikri, 10. Ramai Rumakiek, 12. Titan Agung Bagus Fawzi, 13. Muhammad Adisatryo, 14. Daffa Fasya, 15. Bagas Kaffa, 16. Kadek Arel, 17. Ananda Raehan, 18. George Brown, 19. Dony Tri Pamungkas, 20. Alfeandra Dewangga, 21. Hugo Samir.

Berita Terkait

Top